Perbedaan Android, Iphone, Blackberry, Symbian dan Windows Mobile

Berbagai merek handphone touchscreen (smartphone) beredar dipasaran. Jumlah pembuatnya bertambah dari waktu ke waktu. Merek-merek terkenal Android , iPhone, Windows Phone dan Blackberry sangat digemari orang. Penulis akan sedikit menjelaskan keistimewaan masing-masing merek bila dibandingkan Android, sebagai berikut :
Perbedaan Android, Iphone, Blackberry, Symbian dan Windows Mobile

1)   Android phone
Android phone seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Nama Android bukanlah merek handphone. Itu adalah nama sebutan operating system (OS) yang menjalankan handphone. OS ini diciptakan oleh Google Sedangkan handphonenya dibuat oleh perusahaan-perusahaan seperti Samsung, Motorola, Sonny Ericson, LG, HTC.

Baca juga: Cara Melacak Android Yang Hilang Menggunakan Google Mail ( Gmail )

Aplikasi Android mirip-mirip iPhone. Apa yang ada di IPhone bisa ditemui juga di Android.Tetapi dalam hal jumlah dan variasi iPhone mempunyai koleksi program yang jauh lebih banyak ketimbang Android. Fungsi internet browsing pada Android lebih flexibel, lebih bervariasi dan lebih cepat dibanding iPhone.

Berikut dibawah ini file materi tentang android sebagai acuan bahan literatur/materi pelajaran/tugas/makalah/skripsi/jurnal/tesis di sekolah, kampus, ataupun instansi:

Tersedia 6 File PDF PPT DOC Tentang Android:
  1. Tinjauan Pustaka: Android [PDF]
  2. Sejarah Android [PDF]
  3. Android [PPT]
  4. Pengantar Android [PPT]
  5. Android [DOC]
  6. Aplikasi sistem informasi berbasis android [DOC]


Cara Download: Klik judul file yang ingin download diatas >> Klik Get Link >> Klik Go to Link >> Selesai, saran kalau kamu menggunakan HP, gunakanlah Chrome/UC Browser.

2)   iPhone
Adalah telepon genggam revolusioner yang diproduksi oleh Apple Inc. yang memiliki fungsi kamera, pemutar multimedia, SMS, dan voicemail. Selain itu telepon ini juga dapat dihubungkan dengan jaringan internet, untuk melakukan berbagai aktivitas misalnya mengirim/menerima email, menjelajah web, dan lain-lain.Antarmuka dengan pengguna menggunakan layar sentuh multi-touch (atau bisa juga disebut dengan layar sentuh kapasitif) dengan papan ketik virtual dan tombol.
Beberapa keunggulan dari Iphone di antaranya adanya dukungan penuh mengenai software dan aplikasi yang ada di apps store sehingga sangat memanjakan pengguna dengan berbagai game dan aplikasi terbaik dari Apple Inc.

3)   BlackBerry
Merupakan sebuah perangkat selular yang memiliki kemampuan layanan push e-mail, telepon, sms, Menjelajah Internet, dan berbagai kemampuan nirkabel lainnya. BlackBerry pertama kali diperkenalkan pada tahun 1997 oleh perusahaan Kanada, Research In Motion (RIM).
Blackberry mempunyai beberapa keunggulan diantaranya adalah layanan push emai (dimana email akan tehubung terus diponsel kita layaknya sebuah sms), chatting dengan fitur Blackberry Messengger (BBM), dan Browsing. Untuk fitur browsing dan Email pada BB akan dikompresi dahulu sehingga diterima dengan ukuran yang lebih kecil dan lebih cepat di buka.

4)   Symbian OS
Symbian OS adalah sistem operasi dikembangkan oleh Symbian Ltd. yang dirancang untuk digunakan peralatan bergerak (mobile). Symbian OS memiliki antarmuka pemprograman aplikasi API (Aplication Programming Interface). Dengan adanya standar API ini membantu pihak pengembang untuk melakukan penyesuaian atas aplikasi yang dibuatnya agar dapat diinstal pada produk telepon bergerak yang bermacam-macam.
 Symbian OS sendiri bukanlah software yang sifatnya open source secara penuh karena meskipun terdapat ketersedian API dan dokumentasinya, yang banyak membantu pihak pengembang aplikasi untuk membuat software yang berjalan di atas sistem operasi ini, aplikasinya dapat dipublikasikan untuk umum namun tidak untuk kode source sendiri.
Artikel Perbedaan Android, Iphone, Blackberry, Symbian dan Windows Mobileini dibuat berdasarkan referensi dari Septia, semoga artkel ini dapat menambah wawasan anda.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel