Peranan Statistik Dalam Penelitian

Awal perkembangan Rancangan Percobaan di dalam bidang pertanian dan biologi sehingga banyak istilah dari bidang tersebut Misal Seorang ahli pertanian menanam suatu varietas                                                     tanaman pada beberapa petak (Plots), lalu memberikan pupuk yang tersedia (Treatment) diamati pengaruh perlakuan yaitu pupuk yang berbeda Satu petak  satuan pengamatan hasil Engineering  Variabel bebas atau faktor yang mempengaruhi.

Peranan Statistik Dalam Penelitian

Perananan statistik dalam penelitian adalah sebagai berikut :
1. Alat untuk menghitung besarnya anggota sampel yang diambil dari suatu populasi. Dengan demikian jumlah sampel yang diperlukan lebih dapat dipertanggung jawabkan.
2. Alat untuk menguji validitas dan reliabilitas instrumen. Sebelum instrumen digunakan untuk penelitian, maka harus di uji validitas dan reliabilitas terlebih dahulu.
3. Teknik-teknik untuk menyajikan data, sehingga data lebih komunikatif. Teknik-teknik penyajian data ini antara lain : Tabel, grafik, diagram lingkaran dan pictogram.
4. Alat untuk analisis data seperti menguji hipotesis penelitian yang diajukan. Dalam hal ini statistik yang digunakan antara lain korelasi, regresi, t-test, anova dan lain-lain.

Pengamat Berulang-ulang
Pengamatan berulang adalah pengamatan yang dilakukan berulang kali dalam waktu yang berbeda pada suatu objek atau satuan amatan yang sama, untuk mengetahui keragaman yang timbul pada respon. Banyak percobaan yang dilakukan baik di lapangan maupun laboratorium, pengukuran respon dari unit-unit percobaan dilakukan berulang-ulang pada waktu yang berbeda. Misalnya percobaan melihat pengaruh pemupukan pada tanaman cabe. Perlakuan pemupukan N yang dicobakan yaitu dosis (0, 100, 200, 300kg/h)

Pengamatan produksi dilakukan beberpa kali panen, misal 3 kali panen pertama. Percobaan pengamatan berulang memerlukan penanganan model analisis yang lain dari model rancangan dasar agar informasi yang peroleh lebih luas. Disamping perlakuan yang dicobakan tentunya juga diharapkan mampu melihat perkembangan/pertumbuhan respon selama penelitian berjalan. Adapun ruang lingkup bahan pembelajaran 4 ini meliputi percobaan dengan pengamatan berulang yang mempunyai rancangan dasar faktorial atau disebut faktorial dalam waktu (Factorial in time).


Keterkaitan modul ini dengan modul lainnya adalah bahwa modul ini merupakan perluasan dari bahan-bahan pembelajaran sebelumnya, namun difokuskan pada pengamatan terhadap satuan amatan/unit percobaan berulang kali dalam waktu yang berbeda untuk mengetahui respon dari satuan atau unit percobaan tersebut terhadap perlakuan yang diberikan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel