Inilah Kandungan, Khasiat dan Manfaat Kurma Ajwa

Buah kurma merupakan buah yang kaya akan manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Buah yang sangat akrab di saat bulan puasa tiba ini, memang sudah bukan rahasia lagi akan manfaatnya karena sudah dari dahulu kala di contohkan oleh Nabi, agar di konsumsi setiap hari minimal 7 butir, terlebih di saat bulan puasa tiba, bahkan Nabi sampai mensunnahkan memakan buah kurma ini.

Saat ini sudah banyak sekali macam macam buah kurma yang beredar dipasaran. Dan kita sebagai konsumen wajib mengetahuinya agar lebih memudahkan kita dalam membeli buah kurma. Kurma yang beredar dipasaran saat ini sangat beragam varian, rasa, dan asal daerahnya, seperti Arab saudi ( madinah ), Irak, Tunisia, Emiarate, dan California. Dan menurut sumber yang beredar ada sekitar 1.500 macam macam kurma yang ada, namun hanya sekitar 450an yang selalu ada di pasaran. Baca: Jenis dan Varietas Pohon Beringin Yang Populer

Didunia ini banyak ratusan jenis kurma, Terutama di Arab Saudi ada sekitar 400 jenis, belum lagi di Tunisia, Irak, Iran, Mesir dan California dan tempat lainnya.  Berikut  Macam – Macam Kurma Yang Sering di konsumsi dan Paling Banyak Dicari oleh para pemburu korma di seluruh indonesia dan dunia. Dan sangat enak untuk di konsumsi.

Mengenal Khasiat dan Manfaat Kurma Ajwa


Kurma Ajwa adalah jenis kurma yang paling disukai Nabi. Seperti apa buah kurma ajwa itu, apa saja khasiat dan manfaat kurma ajwa? Berikut penjelasan lengkapnya.

Siapapun yg pagi - pagi  memakan 7 buah kurma ‘Ajwah, maka pada hari itu dia tidak akan mudah keracunan dan terserang penyakit.” (H.R. Bukhari dan Muslim) 

Kandungan buah kurma Ajwa

Buah kurma adalah sejenis tanaman palem atau dalam bahasa latin dikenal sebagai phonex dactylifer yang berbuah dan boleh dimakan, baik ketika sudah masak maupun mentah. Berdasarkan penelitian ilmiah dari para ilmuwan, buah kurma sangat kaya akan protein, serat gula, vitamin A dan C serta mineral berupa zat besi, kalsium, sodium dan potasium. Kandungan protein yang ada di dalam buah kurma yaitu sebesar 1.8 – 2.0%, sedangkan serat sebanyak 2.0 – 4.0% dan gula sebesar 50 – 70% glukosa.

Khasiat / manfaat kurma Ajwa untuk kesehatan

Dengan kandungan gula tersebut, buah kurma mampu memberi tenaga tambahan untuk orang yang berbuka puasa sehingga ia bisa merasa segar dan bertenaga kembali untuk beribadah tanpa merasa letih atau mengantuk. Biasanya, bagi yang merasa letih dan mengantuk disaat melaksanakan shalat tarawih disebabkan karena makanan yang dikosumsi kebanyakan mengandung karbohidrat yang tidak menyediakan tenaga instant (tambahan). Oleh karena itu, untuk menghindari hal tersebut, buah kurma adalah jawabannya.

Kenapa ?  Sebab, sebagaimana penelitian yang dilakukan Badan Kesahatan Dunia (WHO), zat gula yang ada didalam kurma itu berbeda dengan gula pada buah-buahan lain seperti gula tebu atau gula pasir yang biasa mengandung sukrosa dimana zat itu langsung diserap kedalam tubuh. Hal ini membuat gula itu harus dipecahkan terlebih dahulu oleh enzim sebelum berubah menjadi glukosa. Sebaliknya, kurma tidak membutuhkan proses demikian.

Sementara potasium yang ada di dalam buah kurma berguna untuk mengatasi masalah stress, sembelit dan lemah otot. Tidak hanya itu, berkat zat besi dan kalsium yang ada pada kurma, orang bakal terhindar dari penyakit yang beresiko tinggi seperti penyakit jantung dan kencing manis.

Untuk Konsumsi Kurma  Azwa ini, sehari bisa : 
3 buah kurma, 5  buah kurma  atau 7 buah kurma, hitungan ganjil.
Sebelum Memakan Kurma azwa sebaiknya 
  - Membaca Ta'awudz
  - Membaca basmalah
  - Istigfar 3x
  - Syahadat 3x
  - Sholawat 3x
  - Niat pada saat mau makan Kurma.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel