Bingung Mau Buka Rekening Bank Atau Beli Handphone

Uang saya ada sekitar 500 ribuan saat ini (alhamdulillah ya :D). Sedangkan juga hape atau handphone saya saat ini sedang rusak, rusaknya sih hanya cuma pada masalah jaringan jadi tidak bisa smsan, teleponan dan internetan deh tapi masih bisa buat dengarin musik dan main game :D.
rekening bank

Jadi karena hape saya rusak ada kepikiran deh buat beli hape lagi yang ada fitur internetnya entah itu hape berplatrom JAVA ataupun Symbian yang penting mempunyai merek Nokia (karena kalau rusak katanya tukang servis mudah diperbaiki kalaunya merek tersebut).

Tapi di lain hal saya sudah lama mendambakan punya rekening bank untuk mempermudah saya mengikuti bisnis MLM (Multi Level Marketing) seperti dulu itu ada bisnis online KeajaibanWebsite.com, padahal saya ingin sekali ikut tapi karena tidak punya rekening bank ya sudah deh saya urungkan niat saya tersebut.

Artikel terkait "Rekening Bank":

Oiya, kalau saya buka rekening baiknya di mana ya ?. Dan uang 500 ribu itu cukup tidak buat buka rekening ?. Serta juga hape nokia tipe berapa ya yang dapat di beli dengan uang 500 ribu ?. (hehe, banyak tanya ya saya).

Mungkin ke depannya saya berencana untuk membuka rekening lebih dahulu baru saya ambil uangnya di bank tadi buat beli hape, hehe. Dengan begitu maka keduanya bisa saya dapatkan kan ?. Kalau menurut anda saya harus bagaimana ?.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel